Saksa Daniswara, seorang perempuan yang lahir dan besar di Klaten. Setelah lulus dari SMA Negeri 1 Klaten pada periode tahun 2012, ia melanjutkan pendidikan di Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta, dalam Program Studi Diploma III Agroindustri dari tahun 2012 hingga 2015. Kemudian, Saksa melanjutkan studinya di Fakultas Agroindustri, Universitas Mercu Buana Yogyakarta, dalam Program Studi Teknologi Hasil Pertanian dari tahun 2016 hingga 2018.
Sejak tahun 2016, Saksa terlibat dalam Laboratorium Rekayasa Proses Agroindustri di Program Studi Diploma Sarjana Terapan Agroindustri, Sekolah Vokasi, Universitas Gadjah Mada, sebagai seorang Teknisi Laboratorium hingga saat ini.
Selain pendidikan formalnya, Saksa telah mengikuti berbagai pelatihan dan sertifikasi. Pada tahun 2021, ia mengikuti pelatihan mengenai operation, troubleshooting, maintenance, dan calibration FT NIR spectrometer. Tahun berikutnya, pada tahun 2022, ia mengikuti pelatihan operator mengenai pengomperasian unit biomedical freezer MDF-137 serta pengoperasian unit water purification. Terakhir, pada tahun 2023, ia mengikuti pelatihan mengenai operation cylindrical roaster 10 kg, 5 deck winnower, refiner conche 50 kg, dan tempering wheel 40kg.